Sepak Bola: Inilah Empat Calon Kapten Persebaya Musim 2015

Diposting oleh Prediksi Bola on Jumat, 26 Desember 2014

Inilah Empat Calon Kapten Persebaya Musim 2015

Inilah Empat Calon Kapten Persebaya Musim 2015, Berita Bola terbaru dari Bola Liga kali ini berbagi info bola Arema terkini dengan judul Inilah Empat Calon Kapten Persebaya Musim 2015 Sebagai tambahan, setelah anda membaca berita bola ini diharapkan anda bisa memberikan komentar yang berkaitan dengan isi berita sepak bola yang kita bahas pada artikel ini, tanpa basa-basi lagi berikut adalah ulasan lengkap dari Empat Calon Kapten Persebaya Musim 2015 Dua nama yang jadi kapten dan deputinya tak lagi membela Persebaya Surabaya. Skuad Bajul Ijo pun bakal punya kapten dan wakil yang baru menuju musim 2015. Musim lalu, Persebaya menunjuk Greg Nwokolo sebagai kapten dan Ricardo Salampessy jadi wakilnya. Pelatih Persebaya, Ibnu Graham, mengakui kalau belum menentukan siapa kapten pasukannya musim depan. ”Saya belum menentukan kapten untuk musim depan. Ada beberapa pemain yang punya peluang,” kata Ibnu, seperti yang dikutip dari BeritaJatim.com. Untuk nominasinya, ada empat nama calon kapten Persebaya musim depan. Tiga lokal dan satu pemain impor, ini para kandidat itu
  • OTAVIO DUTRA Bek tengah asal Brasil ini pertama kali ke Indonesia membela Persebaya 1927 yang bertarung di Indonesia Premier League (IPL) 2010 sampai 2012. Lalu ia gabung Persebaya dua musim dan pada ISL 2014 membela Gresik United (GU). Bersama GU, Dutra dipilih menjadi kapten tim. Usianya yang sudah 31 tahun dengan posisi pemain bertahan, layak kalau Dutra memimpin skuad Bajul Ijo musim depan yang banyak diisi pemain muda.
    • JENDRY CHRISTIAN PITOY Pengalaman kiper 33 tahun ini sangat mumpuni jika akhirnya dia yang jadi kapten Persebaya musim depan. Jendry adalah kiper tangguh yang memiliki penampilan konsisten. Pernah juara bersama Persipura Jayapura, ia sempat lama menjaga gawang tim nasional (timnas) Indonesia medio 2003-2008. Jendry bagian penting Indonesia di dua Piala Asia, 2004 dan 2007. Ia juga pernah membela Persikota, Persib, dan Persiram. SLAMET NURCAHYO Sebelum ada ISL, Slamet pernah jadi bagian Persebaya saat juara Divisi Utama Liga Indonesia 2004. Gelandang serang yang juga seorang winger ini musim lalu jadi wakil kapten Persepam Madura United. Pengalaman pemain 31 tahun ini sangat bagus, termasuk soal koordinasi dengan penggawa lain. Apalagi, Slamet sempat berpindah ke sejumlah klub seperti PSS Sleman, Persiba Bantul, Persibo Bojonegoro, dan Semen Padang.
      • SISWANTO Winger 30 tahun ini juga memiliki pengalaman segudang di Liga Indonesia. Ia pernah main untuk Persekabpas Pasuruan, Persmin Minahasa, Persib Bandung, Persema Malang, Sriwijaya FC, dan Gresik United. Hal itu membuat Sis, sapaan pemain ini layak dicoba sebagai kapten. Walaupun, tetap ada kekhawatiran kalau pemain ini tak mampu menembus skuad utama Persebaya secara regular.
Terima Kasih Anda telah menyimak Berita bola berjudul Inilah Empat Calon Kapten Persebaya Musim 2015 semoga bisa menambah info bola anda hari ini, bagikan pada teman anda di facebook, Twitter dan lainnya supaya Berita Bola Inilah Empat Calon Kapten Persebaya Musim 2015 lebih bermanfaat.

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar